Friday, October 12, 2012

Cara merawat kulit agar mulus dan sehat

Kulit putih, mulus dan sehat adalah dambaan setiap kaum hawa. Untuk mendapatkannya tentu saja perlu perawatan ekstra dan berkesinambungan. pada artikel kesehatan berikut kita akan ikuti beberapa tips perawatan kulit agar sehat.

1. Perhatikan cairan tubuh.


Apapun jenis kulit Anda, cairan tubuh diperlukan untuk menjaga kelembaban kulit. ada 5 jenis kulit yaitu kulit normal, berminyak, kering, sensitif dan kombinasi. Kulit yang kekurangan cairan umumnya terlihat kusam dan kering. Ini terjadi karena aliran darah di kapiler tidak berjalan sebagaimana mestinya. Sementara kulit sehat ditandai dengan warna yang cerah, kenyal, halus dan lembab.

Salah satu menjaga kelembaban kulit tadi adalah dengan mengkonsumsi air putih secukupnya agar cairan tubuh seimbang. Minimal 8 gelas air putih diminum agar cairan tubuh dapat terjaga keseimbangannya. Selain itu perlu asupan sayur dan buah-buahan segar. 

memelihara kelembaban kulit wajah merawat kulit tubuh cara merawat kulit muka


Mengapa perlu menjaga keseimbangan cairan tubuh? Setiap hari tentu kita beraktivitas, berkeringat, berolahraga walaupun cuma berjalan, keadaan suhu ruangan, proses pernafasan dan proses pengeluaran racun melalui urin dan tinja. Hal-hal tadi tentu saja akan menguras cairan dalam tubuh. Jadi jika kulit Anda terlihat kusam dan kering, perlu kiranya memperbanyak asupan air putih minimal 2-3 Liter perhari.

2. Ketahui jenis pelembab kulit yang cocok untuk kulit Anda


Setiap wanita saya yakin menggunakan losion untuk melembabkan dan menghaluskan kulit tangan, paha, kaki atau bagian tubuh lainnya. Namun perlu diketahui bahwa tidak semua losion cocok untuk semua jenis kulit. Pemilihan losion harus disesuaikan dengan jenis kulit masing-masing. Body lotion kandungan minyaknya tidak terlalu banyak dibandingkan moistureizernya. Sehingga body lotion tidak cocok digunakan untuk kulit berminyak dan normal. 

tips perawatan kulit, cara merawat kulit wajah, tangan dan paha kulitnya mulus, agar kulit mulus halus dan sehat


 Sekarang ini ada jenis pelembab kulit baru yang namanya body butter. Body butter memiliki kandungan minyak dan pelembab yang seimbang. Namun teksturnya masih sedikit lengket dan berminyak. Karena itu sangat cocok digunakan untuk jenis kulit yang kering. Body butter bekerja melembabkan kulit dengan menangkap upa air dan oksigen di udara dan memerangkapnya dilapisan epidermis kulit.

3. Perawatan agar kulit mulus, halus dan sehat


Orang masih sering mengabaikan ritual perawatan kulit, padahal tanpa perawatan yang terus menerus, kulit halus dan mulus tidak akan dimiliki. Paling tidak ada  hal yang perlu dilakukan:

a. Gunakan krim pelindung kulit

Orang cenderung mengabaikan pentingnya tabir surya untuk penggunaan setiap hari. Mereka baru menggunakannya ketika akan berenang atau berjemur di pantai. Padahal 10 menit saja anda berada di luar ruangan dan terkena sinar matahari dan ultra violet akan berpengaruh terhadap kulit. Ketika di mobil pun sebenarnya 85% kita terkena dampak sinar matahari langsung.
Maka dari itu gunakan tabir surya setiap hari agar kulit tak terkena paparan sinar Ultra Violet A dan Ultraviolet B yang bisa menyebabkan kerusakan kulit bahkan kanker kulit.

Disarankan untuk menggunakan pellembab yang mengandung SPF di pagi hari dan setelah Anda bekeringat banyak. Tidak perlu kadnungan SPF yang tinggi karena semakin tinggi kandungan SPF nya maka semakin menghitamkan kulit. 

b. Jangan lupakan kulit tangan

Sering pula orang melupakan kulit tangannya karena terlalu fokus pada perawatan kulit wajah terutama krim anti aging atau krim anti penuaan dini. Caranya cukup gosokkan pelembab yang sama di wajah ke tangan. 

c. Bersihkan make up sebelum tidur

Setelah menjalani hari yang panjang dan melelahkan, tubuh perlu istirahat, demikian pula kulit. terkadang seseorang malas untuk membersihkan make up karena kecapekan setelah pulang dari pesta perkawinan misalnya. Bekas keringat di wajah juga perlu dibersihkan karena selain menutupi pori-pori kulit juga mengadnung banyak kuman dan bakteri yang bisa menyebabkan tumbuhnya jerawat.

d. Konsumsi buah dan sayuran dan suplemen multivitamin

Buah-buahan yang bagus untuk kesehatan kulit antara lain:
Strawberri, starwberry banyak mengadung vitamin C, yang bermanfaat untuk mengurangi efek penuaan dini, menangkap radikal bebas dan merangsang pembentukan kolagen yang fungsinya adalah untuk menghaluskan kulit. Jika tidak tersedia strawberry Anda bisa menggantinya dengan jeruk, pepaya atau brokoli.

Tomat, wortel dan melon. Dalam buah tomat dan wortel terkandung zat licopene yang dapat membantu menjaga kelembutan dan kehalusan kulit.

demikian tadi beberapa tip perawatan kulit secara umum. Selamat mencoba, Kunjungi Artikel kesehatan lainnya

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites